Hari Ini, Letjen TNI Wong Cirebon, Dudung Abdurachman Dilantik Jadi KSAD

Hari Ini, Letjen TNI Wong Cirebon, Dudung Abdurachman Dilantik Jadi KSAD

JAKARTA - Pangkostrad, Letjen TNI Dudung Abdurachman kabarnya hari ini, Rabu (17/11/2021) akan dilantik menjadi KSAD.

Bila benar dilantik pada hari ini, Dudung Abdurachman menjadi pengganti dari KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa yang sudah ditetapkan sebagai Panglima TNI melalui keputusan Rapat Paripurna DPR RI.

Informasi yang dihimpun, pelantikan Dudung dan Andika Perkasa akan dilakukan nyaris bersamaan.

Pertama, Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan melantik terlebih dahulu Panglima TNI, Jenderal Andika Perkasa.

Kemudian sekitar pukul 13.30 WIB, giliran Dudung yang akan dilantik menjadi KSAD.

Nama Dudung sudah lama santer digaungkan bakal menjadi pengganti KSAD.

Ketua Dewan Pembina Yayasan Pendidikan Swadaya Gunung Jati (YPSGJ) Cirebon itu, dinilai sebagai sosok yang tepat sebagai penerus Andika Perkasa.

Kepastian terkait rencana pelantikan ini juga disampaikan Presiden Jokowi usai peresmian Jalan Tol Serang-Panimbang Seksi 1, pada Selasa (16/11/2021).

Dudung Abdurachman sendiri sosok yang dekat dengan Cirebon. Bahkan ayahandanya dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kesenden, Kota Cirebon. (yud)

Baca juga:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: